Pengalaman

GERAKAN KEWIRAUSAHAAN NASIONAL 2013

Gerakan Kewirausahaan Nasional 2013 adalah Pelatihan Terpadu Kewirausahaan dan Perkoperasian yang digagas oleh Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia dilakukan di kota-kota besar di 33 propinsi seluruh Indonesia. Tema untuk acara ini adalah Spirit of Global Entrepreneurship, lebih difokuskan untuk mencetak wirausahawan/wati baru di Indonesia, dengan membangkitkan semangat dan motivasi tentang kewirausahaan kepada masyarakat, dengan tagline

..dari pada wira-wiri cari kerja lebih baik WIRAUSAHA…

Dalam rangkaian acara Gerakan Kewirausahaan Nasional 2013 terdapat sesi acara motivasi dan spirit untuk para calon wirausaha, pada tahun ini saya bekerja sama dengan Bung Mansur & Associates mendapatkan kesempatan untuk memberikan motivasi di propinsi Bengkulu tepatnya di auditorium Universitas Bengkulu, yaitu pada tanggal 13 Mei 2013. Acara dihadiri oleh lebih dari 1000 orang yang memenuhi kursi-kursi yang telah disediakan di auditorium Universitas Bengkulu, terdiri dari aparat pemerintah daerah Propinsi Bengkulu, aparat dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Propinsi Bengkulu, para calon wirausaha yang terdiri dari para pelajar SMK, mahasiswa, guru, dosen dan masyarakat umum, serta dihadiri juga para wirausahawan yang sudah memulai berwirausaha.

GKN2013-Bengkulu

GKN2013-Bengkulu

Pada sesi Motivasi dan Spirit, saya diberikan waktu kurang lebih 2 jam untuk memotivasi para calon wirausaha untuk memulai dan merintis berwirausaha dari sekarang. Untuk awal sesi ini para calon wirausaha dibangkitkan kesadaran terhadap dirinya untuk melakukan perubahan menjadi lebih baik, karena dengan kesadaran itu akan membuat para calon wirausaha mengetahui niat dan tujuannya berwirausaha, sumberdaya yang dimilikinya dan kehebatan lainnya dari kemampuan dan keahliannya. Selain itu dijelaskan juga hambatan-hambatan yang bisa menunda untuk memulai suatu pekerjaan atau usaha yang biasa disebut dengan mental block, dan bagaimana mengatasinya dengan hanya merubah pola pikir menjadi pola pikir yang positif dan memotivasi untuk bertindak, serta tentunya hal-hal yang perlu diperkuat dari dirinya dalam memulai dan menjalankan usahanya yang berkaitan dengan pola pikir, kebiasaan dan informasi yang didapatnya, selain itu juga dibangkitkan semangat untuk belajar dan terus belajar dalam meningkatkan keahlian dan pengetahuan sesuai dengan usaha yang dijalaninya. Dan di akhir sesi diberikan bagaimana pentingnya menguasai komunikasi dan membuat goal setting dalam kehidupannya dan khususnya dalam berwirausahanya, sehingga jalan yang ditempuh semakin jelas karena goalnya pun jelas. Dan sesi ini ditutup dengan tanya jawab dari peserta, yang secara umum lebih kepada aplikasi perubahan pola pikir untuk membangkitkan percaya diri, membuat goal yang tepat dan hambatan-hambatan yang ditemui sebelum memulai dan menjalankan wirausaha.

Mencari Orang-orang Yang Memiliki Hasil Yang Anda Inginkan, Mencari Tahu Apa Yang Mereka Lakukan, Melakukan Hal Yang Sama, Modifikasi Dan Kembangkan…

Note: Artikel ini juga dipublish di web ReFrame Positive Training Center

Share this:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/k4138906/public_html/rullymujahid.com/wp-includes/functions.php on line 5373

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/k4138906/public_html/rullymujahid.com/wp-content/plugins/really-simple-ssl/class-mixed-content-fixer.php on line 107